Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget



Upgrade skill Remaja, Mahasiswa Sosiologi FISIP Unej Gelar Pelatihan Design Canva

 

foto: Sesi pemaparan materi oleh narasumber

JWSuwarSuwir: Mahasiswa Sosiologi FISIP Unej mengadakan pelatihan Canva pada Minggu (2/6/2024). Bertempat di ruang Taman Baca Untukmu Si Kecil (USK) RW 33 Kelurahan Sumbersari bekerja sama dengan pemuda Karang Taruna Baswara  33. Kegiatan ini merupakan bagian dari program mahasiwa magang di Gerakan Peduli Perempuan (GPP) Jember.  

Diikuti sekitar kurang lebih 20 pemuda mulai dari jenjang SMP hingga ada yang sudah bekerja. Mereka berbekal gadget dan mendownload aplikasi Canva di playstore. Pelatihan ini mengundang narasumber yang cukup berpengalaman. Dalam pelatihan Canva ini terfokus pada dasar-dasar cara mendesain dengan fokus pembuatan logo serta membuat desain kartu ucapan. 

foto: para peserta sedang belajar design dari gadgetnya masing-masing

Sebagai dukungan bagi para remaja untuk mengisi waktu dengan kegiatan positif. Para mahasiswa  terlibat langsung dalam peningkatan kapasitas pemuda yang berada diwilayah RW 33 kelurahan Sumbersari, mendampingi para peserta yang mengalami kesulitan saat menggunakan aplikasi. 

"Kegiatan ini dilaksanakan untuk menambah skill, kreativitas dan bisa menjadi peluang kewirausahaan bagi remaja khususnya bagi remaja yang ada di RW 33 ini" Ujar Galuh, koordinator mahasiswa magang.(fit)


Posting Komentar

0 Komentar